9/11/2011, Demi tertibnya sebuah
administrasi Pertanggung jawaban keuangan dalam penggunaan Alokasi Dana Desa tahun 2011 Desa Sumberdalem Kecamatan Kertek
yang dicairkan dua kali tahapan oleh Pemerintah Kabupaten Wonosobo , bulan mei
2011 turun dana tahap yang pertama dan telah dilaksanakan sesuai pos anggaran yang
tercantum dalam RPD APBDes Th Anggaran 2011 di adakan Evaluasi yang
dilaksanakan oleh Kecamatan Kertek (Tim Monitoring ADD) Hal itu berkaitan erat
dengan pelaksanaan program-program pembangunan yang dibiayai oleh ADD.
"Untuk evaluasi meliputi administrasi, peng-SPJ-an dan juga fisik proyek
bagi kegiatan pembangunan infrastruktur."ungkap Kasi Pemerintahan
Kecamatan Kertek, Tukirman sebagai TIM III yang didampingi oleh Nuning Isdiati.
Untuk pelaksanaan evaluasi tersebut dimulai dari penelitian SPJ Tahap I yang
telah di buat Tim pengelola keuangan desa Sumberdalem agar sesuai dengan
rencana dan pembelanjaannya juga kegiatan yang telah terdanai sudah
dilaksanakan dari bidang Ekonomi kerakyatan dan penyelenggaraan Pemerintahan
Desa sampai dengan kegiatan Insfrastrukturnya juga di cek sampai lokasi
kegiatan.
Evaluasi yang diadakan secara periodik ini bertujuan untuk memonitor
pelaksanaan kegiatan yang didanai oleh ADD baik bidang fisik infrastruktur
maupun bidang pemberdayaan masyarakat. Disamping itu juga untuk meminimalisir
penyimpangan-penyimpangan dalam penggunaan Alokasi Dana Desa. "kami
mengharapkan pengelolaan ADD pada tahun ini tidak menyisakan masalah dan tepat
sasaran," imbuh Tukirman.
Dalam evaluasi yang berlangsung hari Selasa (8/11) lalu ini sumberdalem secara
keseluruhan sudah dalam kategori baik walau masih ada sedikit kekurangan dan tidak
ditemukan penyimpangan-penyimpangan yang berkaitan dengan pengelolaan ADD, apabila
sampai bulan Oktober belum menyetorkan SPJ ADD tahap I. Keterlambatan itu dapat
menyebabkan desa mendapatkan penalti berupa pengurangan jatah ADD sebesar 15%
pada tahap berikutnya.
"Kami masih terus membina desa yang bersangkutan agar dapat menyelesaikan
SPJnya mengingat tahun anggaran yang sudah hampir berakhir," pungkasnya.
Kamis, 10 November 2011
Minggu, 06 November 2011
Kurban di Hari Idul Adha
6/11/2011, Hari Raya Idul Adha atau Idul Qurban yang dilaksanakan oleh seluruh umat muslim di dunia atau juga di sebut bulan haji karena hari dilaksanakanya puncak kegiatan ibadah haji di tanah suci, yang juga dirayakan oleh penduduk di Desa Sumberdalem yang notabene mayoritas adalah penduduk muslim, seluruh masyarakat melaksanakan Sholat Idul Adha di masjid-masjid, berkumandang Takbir dan tahmid untuk mengagungkan Asma Allah SWT di hari yang mulya ini, dalam kutbahnya Kyai Asroruddin mengajak seluruh warga masyarakat untuk itba’ nabi Ibrohim seperti firman Allah SWT “Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (kurban), supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak yang telah direzkikan Allah kepada mereka, maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh (kepada Allah),” (QS, Al Hajj, 34).
Ada 7 titik tempat kegiatan penyembelihan kurban yang ada di Desa Sumberdalem yaitu di Dusun Sambon, Mlandi, Pangempon lor, Pangempon Kidul, Sumbersari, Mlandi dukuh dan sendang arum dengan jumlah keseluruhan 5 ekor sapi dan 58 ekor kambing, seluruh para muslim yang melaksanakan kurban semata-mata hanya karena Allah SWT dan mengikuti jejak Nabi Ibrohim ketika akan menyembelih Nabi Ismail namun di gantikan dengan kurban karena petunjuk dari Allah SWT.
Langganan:
Postingan (Atom)